Juventus Masih Bisa Juara Serie A

Minggu, 10 Januari 2010 - 19:16 wib

TURIN – Juventus diyakini masih berpeluang menjuarai Serie A musim ini. Namun, syaratnya adalah dengan memenangi laga melawan AC Milan dalam lanjutan Serie A, pekan ini. Hal ini ditegaskan kiper Juventus, Alex Manninger.

Ya, skuad besutan Ciro Ferrara itu akan menyambut Milan di Stadio Olimpico, pekan ini. Saat ini, Juventus hanya tertinggal satu poin dari I Rossoneri dan sembilan poin dari pemuncak klasemen Inter Milan.

“Masih ada 20 kemungkinan untuk mengejar Inter. Sebab, itu adalah jumlah pertandingan yang tersisa pada musim ini,” kata Manninger di Juventus Channel, Minggu (10/1/2010).

“Kami akan mencoba memenangkan semua pertandingan. Kami tidak boleh melakukan langkah buruk. Kami harus kosentrasi penuh untuk mendapatkan hasil terbaik di setiap laga sisa,” tegas kiper cadangan Bianconeri itu.

“Kami harus memulai tahun 2010 dengan berbeda. Sebab, Juventus tidak terbiasa menerima tiga kekalahan secara beruntun seperti tahun sebelumnya,” lanjut kiper asal Austria itu.

“Di Bari kami bermain baik dan kami kalah. Kami juga melakukan hal yang sama saat melawan Catania, tapi tiga menit laga tersisa mereka mampu mencetak gol. Kemenangan atas Parma meningkatkan moral kami,” tandasnya.

0 komentar:

Posting Komentar