Rabu, 2 Desember 2009 - 17:24 wib
Foto: Daylife
MANCHESTER - Peluang Manchester City menjuarai Premier League musim ini memang sangat tipis. Namun, tim besutan Mark Hughes, yang menduduki peringkat tujuh klasemen sementara, masih memiliki kesempatan besar meraih trofi Carling Cup.
Rabu (2/12/2009) malam nanti, The Sky Blues akan menjamu Arsenal guna memperebutkan tiket ke semifinal Carling Cup 2009/2010. Hughes pun berharap, Carlos Tevez dkk mampu menaklukkan The Gunners di City of Manchester.
"Jika kami lolos ke semifinal, pasti semua pendukung City akan senang," cetus Hughes kepada The Sun, Rabu (2/12/2009).
Tak heran jika Hughes menaruh harapan besar pada anak asuhannya di laga ini. Pasalnya, City selalu bermain imbang dalam tujuh pertandingan terakhir Premier League.
"Kami memang sedang terjebak dalam permainan imbang. Hal itu sangat membuat frustrasi karena sesungguhnya kami bisa memenangkan tiga atau empat pertandingan," sesalnya.
Rabu (2/12/2009) malam nanti, The Sky Blues akan menjamu Arsenal guna memperebutkan tiket ke semifinal Carling Cup 2009/2010. Hughes pun berharap, Carlos Tevez dkk mampu menaklukkan The Gunners di City of Manchester.
"Jika kami lolos ke semifinal, pasti semua pendukung City akan senang," cetus Hughes kepada The Sun, Rabu (2/12/2009).
Tak heran jika Hughes menaruh harapan besar pada anak asuhannya di laga ini. Pasalnya, City selalu bermain imbang dalam tujuh pertandingan terakhir Premier League.
"Kami memang sedang terjebak dalam permainan imbang. Hal itu sangat membuat frustrasi karena sesungguhnya kami bisa memenangkan tiga atau empat pertandingan," sesalnya.
.jpg)






0 komentar:
Posting Komentar